27 November 2009

BPMPKB MERINTIS KEMBALI PERAN DOKTER KELUARGA BAGI PELAYANAN KB

BPMPKB (Badan Pemberdayaan Masyarakat, Perempuan dan Keluarga Berencana) Provinsi DKI Jakarta, merencanakan akan menghidupkan kembali dokter keluarga melalui wadah baru dokter keluarga , yaitu Perhimpunan Dokter Keluarga  Indonesia (PDKI)

Kepala BPMPKB DKI Jakarta Tuty Muliaty, Selasa (24/11), mengharapkan, adanya program keterpaduan ini tidak hanya dapat dapat meningkatkan cakupan dan kualitas pelayanan KB semata, tetapi sekaligus pula memamjukan program dokter keluarga yang masih belum diketahui secara luas oleh masyarakat.

“Rintisan ini sebenarnya sudah dilakukan sejak awal tahun 1990, namun gaungnya hingga kini tidak terdengar lagi,” katanya.

Mengenai target sasaran dokter keluarga rintisan baru, Muliaty menegaskan, sasarannya upaya pencegahan dengan memadukan program KB dan kesehatan reproduksi, termasuk di dalamnya pelayanan kontrasepsi atau asuransi KB ke dalam program dokter keluarga.

Ia lebih memperjelas lagi, secara umum dokter keluarga adalah dokter yang dapat memberikan pelayanan kesehatan yang berorientasi komunitas dengan titik berat kepada keluarga. Cara pandangnya, menurut Muliaty, tidak memandang penderita sebagai indivisu yang sakit, tetapi sebagai bagian dari unit keluarga dan tidak hanya menanti secara pasif, tetapi bila perlu mengunjungi penderita atau keluarganya.(adl/tb).







Sumber: http://www.bkkbn.go.id/Webs/DetailBerita.php?MyID=935

0 komentar:

Posting Komentar